5 Jajanan Olahan Tahu yang Unik dan Bikin Nagih

1. Tahu Brintik
Sumber foto: http://www.yuyunanwar.com/2011/12/tahu-brintik-krispi-trendy-gurih-tak.html
Tahu brintik ini bisa dibilang sebagai jajanan tahu kekinian yang banyak penggemarnya. Bahan dasarnya tahu dengan bumbu dan toping berbagai macam rasa baru seperti BBQ, ayam/sapi panggang, balado, keju, dan black pepper.
Tahu brintik ini sebenarnya adalah tahu yang dipotong kecil-kecil, lalu dilumuri dengan tepung dan digoreng hingga renyah. Nah, tepung crispy membuat tahu ini terlihat brintik atau keriting. Selain diberi bumbu-bumbu tadi, tahu brintik juga diberi saus sambal, chilli pepper, dan mayonnaise.
2. Tahu Jeletot
Sumber foto: https://www.youtube.com/watch?v=MIQgsKyKKOk
Tahu jeletot ini sekilas Nampak seperti tahu isi biasa saja, namun yang membuatnya unik dan spesial ialah ukuran jumbo dan isiannya yang pedas! Nah, tahu jeletot ini pas banget buat kamu yang suka banget sama makanan pedas.
Isi dari tahu jeletot biasanya adalah irisan kol, wortel, tauge, dan bumbu racikan cabai giling yang super pedas. Setiap gigitan dari tahu jeletot ini mampu membuat kamu meringis kepedesan lho. Berani coba? Harus!
3. Tahu Mercon Goreng
Sumber foto: https://cookpad.com/id/cari/tahu%20mercon%20isi%20jamur
Dari namanya saja sudah bisa ditebak bagaimana rasa dari tahu yang satu ini. Ya, tak berbeda dengan tahu jeletot, tahu mercon goreng ini juga punya rasa yang pedas. Wajib buat kamu yang doyan banget makan makanan pedas.
Sebenarnya isi dari tahu mercon ini hampir sama dengan tahu jeletot, yakni sayuran yang sudah ditumis dengan bumbu dan irisan cabe pedas, namun biasanya bentuk dan jenis tahu yang digunakan berbeda dan ukurannya tak sebesar tahu jeletot.
4. Tahu Pletok
Sumber foto: http://restocafejaya.blogspot.co.id/2012_09_01_archive.html
Tegal tak hanya terkenal dengan warteg-nya saja, tapi juga jajanan tahu pletok. Tahu pletok ini juga sering disebut sebagai tahu aci. Tahu pletok ini memang merupakan jajanan khas Slawi-Tegal, namun aslinya jajanan ini berasal dari negeri tirai bambu, Tiongkok.
Tahu pletok ini terbuat dari tahu kulit yang berwarna coklat. Tahu kulit ini lalu diolesi dengan adonan aci atau tepung kanji, setelah itu digoreng hingga garing dan renyah. Biasanya penyajian tahu pletok ini disertai dengan sambal kecap pedas.
5. Perkedel Tahu Kornet
Sumber gambar: http://edisi.id/2016/02/22/6-resep-berbahan-dasar-tahu-super-lezat-penyelamat-tanggal-tuamu/
Kalau biasanya perkedel terbuat dari kentang, sekarang kamu bisa mencoba membuat perkedel berbahan dasar tahu. Perkedel tahu kornet ini pastinya berbahan dasar dari tahu yang sudah dihaluskan dan dicampur dengan kornet.
Cara membuatnya sama persis dengan membuat perkedel kentang, yakni tahu dan kornet dihaluskan dan diberi bumbu dan telur, lalu dibentuk bulat seperti perkedel. Setelah itu tinggal digoreng hingga matang.
6. Tahu Kukus
Sumber foto: http://www.halhalal.com/resep-tahu-kukus-isi/
Kalau kamu sedang diet dan mengurangi banyak makanan yang digoreng, tahu kukus bisa jadi pilihan yang tepat buat kamu. Tahu kukus ini berbahan dasar tahu putih yang dihancurkan lalu diberi berbagai macam bumbu rempah dan sayuran seperti wortel dan daun bawang. Setelah itu adonan tersebut diletakkan pada loyang, lalu dikukus. Lezat bukan?
Buat kamu yang bosan dengan menu olahan tahu yang gitu-gitu aja, cobain deh jajanan tahu di atas. Dijamin kamu akan jatuh cinta untuk kesekian kalinya dengan tahu. Selamat mencicipi ya!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Foto, Profil, Biodata Gus Azmi Askandar